Selasa, 19 April 2011

Pembahasan soal cuaca dll.

Posted by Salsabila Tantri Ayu at 20.27 0 comments


Geografi Tujuh
Jawab pertanyaan berikut dengan benar dan tepat!
  1. Sebutkan macam  peta berdasarkan isinya!
  2. Sebut dan jelaskan syarat umum peta!
  3. Jelaskan unsur-unsur dalam pembuatan peta!
  4. Sebutkan dan jelaskan lapisan atmosfer bumi!
  5. Sebutkan unsur-unsur cuaca!
  6. Jelaskan faktor-faktor yang mempengaruhi tinggirendahnya temperatur pada suatu wilayah!
  7. Sebut dan jelaskan zona laut berdasarkan kedalamannya!
  8. Sebutkan 6 prasasti peninggalan kerajaan Tarumanegara!
  9. Sebutkan faktor yang mempengaruhi keruntuhan Majapahit!
  10. Sebutkan 6 bentuk peninggalan zaman kerajaan Hindu Buddha!
Jawaban :
1.       Peta di bagi menjadi tiga yaitu :
-        Peta Umum, Peta yang menggambarkan berbagai kenampakan muka bumi.
-        Peta Tematik atau Khusus, Peta yang menggambarkan suatu kenampakan muka bumi pada wilayah tertentu.
2.       Syarat umum peta :
-        Ekuidistan : Jarak yang ada pada peta harus sama dengan jarak sebenarnya.
-        Ekuivalen : Luas yang ada pada peta harus sama dengan luas sebenarnya.
-        Conform : Bentuk yang ada pada peta harus sama dengan bentuk sebenarnya.
3.       Unsur – unsur peta adalah :
-        Judul Peta, Diletakkan pada bagian atas peta, biasanya ditulis dengan huruf yang paling besar diantara tulisan yang lainnya dan juga ditulis dengan tinta hitam.
-        Tahun pembuatan peta, Agar para pembaca bisa mendapatkan informasi yang benar.
-        Orientasi, Arah mata angin diletakkan di tempat yang kosong.
-        Lagenda, merupakan arti yang digunakan dalam peta
-        Garis Astronomis,  Terdiri dari garis lintang dan garis bujur. Berfungsi untuk mengetahuan suatu lokasi berdasarkan nilai angka.
-        Border, Dijadikan sebagai pembatas angka derajat.
-        Skala peta, Perbandingan antara jarak sebenarnya dengan jarak yang ada pada peta.
-        Inset, Peta tambahan yang berukuran kecil, untuk memperjelas lokasi.
4.       Lapisan Atmosfer terdiri dari:
-           Lapisan troposper, merupakan bagian Atmosfer yang paling bawah. Di dalam lapisan ini terjadi awan, hujan, angin, petir, dan proses – proses lainnya yang menentukan cuaca.
-           Lapisan stratosfer, lapisan yang berada di atas troposfer. Di bagian atasnya terdapat lapisan ozon yang berfungsi bagi makhluk hidup di muka bumi terhadap radiasi sinar ultraviolet matahari.
-           Lapisan mesosfer, berada di atas stratosfer. Berdiri pada ketinggian 50 km sampai 80 km. Manfaat pada lapisan mesosfer adalah dapat melindungi bumi dari hujan meteor.
-           Lapisan ionosfer. berada di atas 80 km. Manfaat dari lapisan ionosfer adalah lapisannya mampu memantulkan gelombang radio, sehingga pemancar yang letaknya  jauh pun mampu diterim daerah lain karena pantulan adanya lapisan ini.
-           Lapisan termosfer, berada di atas mesosfer. Suhu semakin tinggi semakin bertambahnya ketinggian.
-           Lapisan eksosfer, merupakan lapisan yang paling luar lapisan ini dapat menghancurkan benda – benda angkasa luar yang melewatinya.
5.       Unsur unsur cuaca terbagi atas:
-           Sinar matahari
-           Temperatur
-           Tekanan udara
-           Angin
-           Awan
-           Kelembaban udara
-           Hujan
6.       Faktor yang mempengaruhi temperatur
-        Lamanya penyinaran, lamanya penyinaran matahari pada suatu tempat tergantung dari letak garis lintangnya. Semakin rendah letak garis lintangnya maka semakin lama daerah tersebut mendapatkan sinar matahari dan suhu udaranya semakin tinggi.
Sebaliknya, semakin tinggi letak garis lintang maka intensitas penyinaran matahari semakin kecil sehingga suhu udaranya semakin rendah. Indonesia yang terletak di daerah lintang rendah (6 °LU – 11 °LS) mendapatkan penyinaran matahari relatif lebih lama sehingga suhu rata-rata hariannya cukup tinggi.
-        Sudut datang sinar matahari, Sudut datang sinar matahari terkecil terjadi pada pagi dan sore hari, sedangkan sudut terbesar pada waktu siang hari tepatnya pukul 12.00 siang. Sudut datangnya sinar matahari yaitu sudut yang dibentuk oleh sinar matahari dan suatu bidang di permukaan bumi. Semakin besar sudut datangnya sinar matahari, maka semakin tegak datangnya sinar sehingga suhu yang diterima bumi semakin tinggi. Sebaliknya, semakin kecil sudut datangnya sinar matahari, berarti semakin miring datangnya sinar dan suhu yang diterima bumi semakin rendah.
-        Awan, awan merupakan penghalang pancaran sinar matahari ke bumi. Jika suatu daerah terjadi awan (mendung) maka panas yang diterima bumi relatif sedikit, hal ini disebabkan sinar matahari tertutup oleh awan dan kemampuan awan menyerap panas matahari. Permukaan daratan lebih cepat menerima panas dan cepat pula melepaskan panas, sedangkan permukaan lautan lebih lambat menerima panas dan lambat pula melepaskan panas. Apabila udara pada siang hari diselimuti oleh awan, maka temperatur udara pada malam hari akan semakin dingin.
-        Bentuk Relief permukaan bumi, pada daerah yang datar sinar matahari menjadi merata sedangkan di tempat yang tidak merata sinar matahari meyebar secara tidak merata
-        Tingginya tempat, Tinggi Rendahnya Tempat. Semakin tinggi kedudukan suatu tempat, temperatur udara di tempat tersebut akan semakin rendah, begitu juga sebaliknya semakin rendah kedudukan suatu tempat, temperatur udara akan semakin tinggi. Perbedaan temperatur udara yang disebabkan adanya perbedaan tinggi rendah suatu daerah disebut amplitudo. Alat yang digunakan untuk mengatur tekanan udara dinamakan termometer. Garis khayal yang menghubungkan tempat-tempat yang mempunyai tekanan udara sama disebut Garis isotherm. Salah satu sifat khas udara yaitu bila kita naik 100 meter, suhu udara akan turun 0,6 °C. Di Indonesia suhu rata-rata tahunan pada ketinggian 0 meter adalah 26 °C. Misal, suatu daerah dengan ketinggian 5.000 m di atas permukaan laut suhunya adalah 26 °C × -0,6 °C = -4 °C, jadi suhu udara di daerah tersebut adalah -4 °C. Perbedaan temperatur tinggi rendahnya suatu daerah dinamakan derajat geotermis. Suhu udara rata-rata tahunan pada setiap wilayah di Indonesia berbeda-beda sesuai dengan tinggi rendahnya tempat tersebut dari permukaan laut.
-        Pengaruh letak lintang, semakin dekat dengan khatulistiwa maka semakin panas , sedangkan semakin dekat kutub semakin dingin.
7.       Berdasarkan kedalamannya, wilayah perairan laut terdiri dari empat zona, yaitu :
-        Zona Litoral, yaitu wilayah antara garis pasang dan garis surut air laut. Wilayah ini kadang-kadang kering pada saat air laut surut dan tergenang pada saat air laut mengalami pasang. Zona litoral biasanya terdapat di daerah yang pantainya landai.
-        Zona Neritik, adalah daerah dasar laut yang mempunyai kedalaman rata-rata kurang dari 200 meter.
-        Zona Batial, adalah wilayah perairan laut yang memiliki kedalaman antara 200 meter – 1.800 meter. Dikatakan sebagai batas antara landas kontinen dan samudra.
-        Zona Abisal, adalah wilayah perairan laut yang memiliki kedalaman lebih dari 1.800 meter.
  1. 7 buah prasasti, yaitu:
-       Prasasti Ciaruteun (Ciampea), ditemukan di tepi Sungai Ciaruteun (Bogor)  dekat muaranya dengan Cisadane.
-        Prasasti Pasir Jambu (Koleangkak), ditemukan di daerah perkebunan  Jambu sekitar 30 km sebelah barat Bogor.
-    Prasasti Kebon Kopi, ini terletak di Kampung Muara Hilir, Cibungbulang (Bogor). Ditulis dalam bentuk puisi Anustubh.
-    Prasasti Pasir Awi dan Prasasti Muara Cianten. Kedua prasasti ini menggunakan aksara yang berbentuk ikal yang belum dapat di baca, ditemukan di Bogor.
-       Prasati Tugu, ditemukan di daerah Tugu (Jakarta). Prasasti ini merupakan prasasti terpanjang dari semua prasasti peninggalan Raja Purnawarman.
-         Prasasti ini berbentuk puisi Anustubh. Tulisannya dipahatkan pada sebuah batu bulat panjang secara melingkar.
-  Prasasti Cidanghiang atau Prasasti Lebak, ditemukan di tepi Sungai Cidanghiang, Kecamatan Munjul, Lebak (Banten).
9.       Majapahit memasuki masa kemunduran akibat konflik perebutan takhta. Pewaris Hayam Wuruk adalah putri mahkota Kusumawardhani, yang menikahi sepupunya sendiri, pangeran Wikramawardhana. Hayam Wuruk juga memiliki seorang putra dari selirnya Wirabhumi yang juga menuntut haknya atas takhta. Perang saudara yang disebut Perang Paregreg diperkirakan terjadi pada tahun 1405-1406, antara Wirabhumi melawan Wikramawardhana. Perang ini akhirnya dimenangi Wikramawardhana, semetara Wirabhumi ditangkap dan kemudian dipancung. Tampaknya perang saudara ini melemahkan kendali Majapahit atas daerah-daerah taklukannya di seberang.
10.   Bentuk – bentuk peninggalan zaman kerajaan Hindu-Budha
-        Seni bangunan dan ukiran. Contoh : candi, arca, gapura, stupa, dll.
-        Bahasa dan tujuan. Contoh : Sansekerta (bahasa), Pallawa (huruf), Jawa kuno (tulisannya).
-        Kesusastraan, yakni kitab – kitab yang ditulis pada masa kerajaan Hindu-Budha. Contoh : Sutasoma karya Mpu Tantular, Arjuna Wiwaha karya Mpu Kanwa, Negarakertagama karya Mpu Prapanca, Kresnayana karya Mpu Sedah dan Mpu panuluh.

Karma (puisi)

Posted by Salsabila Tantri Ayu at 08.11 1 comments

Hadirmu membuat semua insan takut
Hadirmu membuat semua insan senang
Hadirmu membuat semua insan sadar
Hadirmu membuat semua insan berhati-hati
            Aku percaya kamu ada
            Aku percaya kamu pasti datang
            Aku prcaya kau akan adil
            Aku yakin dan percaya kamu
Akan menunjukan yang sebenarnya
Karma ..
Kau datang di saat yang tepat
Kau datang disaat ku membutuhkanmu
Kau datang tepat pada insan
Yang bersalah
Kau sungguh adil, nian ...
            Aku menatap sekelilingku
            Karma .. ini semua sebabmu
Insan yang dulu sering menghinaku,
Mencemoohku, menjahuiku, memfitnahku
Kini .. insan itu lah yang mendapat
Hinaan, cemoohan, dan semua ...
Semua yang telah dia lakukan padaku
            Aku sungguh puas
            Aku tak peduli orang berkata apa
            Berkata apa tentangku
Ku yakin kau akan menemuinya
Wahaii .. Karmaa..

Sabtu, 09 April 2011

Junior-Senior?

Posted by Salsabila Tantri Ayu at 07.18 0 comments


Hi guys hahaha agak ngakak sih baca postingan ini. Ini kayaknya waktu kelas 7. And now I’m officially 16! Dan this post has been edited. Gapeduli sealay apapun ceritanya. Ini kenangan. :) ini curhatan sebenernya buat kakak kelas yang waktu itu super duper annoying ehe. Gaya penulisannya udah mirip anak anak Mizan di KKPK belom sih? HAHAHA Bye xx ahiya ini kaya The Conjuring ceritanya. Sama-sama based on true story lol. 

AH RESE! Itu kata yang aku lontarkan ketika aku baru masuk kelasku, kelasku adalah kelas paling pojok dan biasanya kakak kelas sering banget ngumpul, nyampah disini dan lainnya. Kalian ingin tau kenapa aku berkata seperti itu? Karena sekarang meja dan kursinya berantakan, mading hancur dan kotor, temboknya pun penuh dengan coretan, gembok dan kunci hilang, sapu pun hilang, semua kotor, setelah aku check, P3K-pun habis hilang dilenyap orang jahil, entah siapa itu.

Pagi ini aku datang bersama kedua temanku yang habis eskul padus jadi kita datang agak awal, pukul 09.00 dan selesai eskul pukul 11.00. Kedua temanku namanya Mikha dan Carol (baca: kerol), merekapun sama sepertiku kaget sekali.               
“Ihhh! Pasti ini ulah kakak kelas rese banget sih!” kesalku dengan nada dan suara yang tinggi dan sedikit keras.
“Udah–udah jangan kencang–kencang nanti malah kedengaran kakak kelas malah di sangka nyari ribut terus jadi nambah masalah, wah ribet itu mah jadinya,” kata Mikha yang masih bisa sabar yang diperlakukan seperti ini.
“AH! Bodo amat emang kakak kelas anak raja yah yang bisa semena–mena sama adik kelas, bukan ngajarin yang baik malah kayak gini, lapor guru BP boleh kali.”cerocos Carol sebal.
“Ehhh.. jangan–jangan bahaya tuh, enggak jangan–jangan bukan nyelesain masalah malah nambah masalah, makanya kayak pegadaian mengatasi masalah tanpa masalah.” lagi–lagi Mikha kayak begini (enggak lucu).
“Jayus, nih, udah deh, kita kasih kesempatan aja kalau sampe kayak gini kita emang mesti lapor, Ya Allah semoga perbuatan mereka di balas sama engkau ya Allah.” Kataku sok bijak.
“Mereka nggak mikir berapa biaya yang kita keluarin, buat kita beli ini semua, yah? Mereka mah, tinggal nyolong aja kemarin peta sama taplak meja hilang, sekarang tambah parah,” kata Carol dengan raut wajah sebal.
“Iya, nih, uang kas kita lama–lama bakal habis!“ kataku.
“Rugi tau kita, rese emang tuhh, enggak punya etika dan hati kali, yah?” seperti biasa sambar Carol kesal.
Kami bertiga memutuskan untuk bersih–bersih kelas walaupun hari ini bukan kami yang piket tapi kita kasihan sama orang yang piket hari ini tugasnya berat banget buat bersihin ini semua.
***
“Ugh, capek.” ujar Mikha.
Kami selesai beres-beres tapi enggak semuanya kami bereskan biar mereka yang piket yang melanjutkan. Tiba-tiba Pak Nazriel lewat dihadapan kami, tahan Carol! Ternyata ia sudah langsung bicara panjang sekali bagaikan (apa yah? Hem, entahlah)
“Ih, kamu kok malah ngadu sih?” tanyaku
“Iya.. kamu nggak takut apa, kita nggak ikut–ikutan yah!” tambah Mikha.
“Biarin kakakku alumni tahun kemarin ketua osis lagi, kamu, nih! Nadia sama Mikha giliran aku lagi dipuji guru kalian belain aku. Giliran aku minta keadilan kalian malah begini!” tutur Carol, sepertinya ia kecewa terhadap kami.
“Iya, deh, maaf, kita kan takut aja cari masalah sama kakak kelas nanti malah nggak konsen belajar tau kalau udah ada masalah kayak gini.” jawab Mikha merasa bersalah.
                Kalian baru tahu namaku kan, namaku Nadia nama lengkapnya Nadia Mustika. Nama sekolahku saat ini adalah SMPN 17 Jakarta. Aku duduk dikelas 1 smp. Tepatnya di kelas 7.9  Back to the story.
                ***

Ngg, nggak lama kemudian anak–anak kelas 7 pun berdatangan dan kelas 8 dan 9-pun mulai pulang, kalau jam segini memang rame banget. Iyalah bayangin ada kelas 7, 8, 9 dan masing masing ada 11 kelas disetiap kelas ada 40 orang, jumlahnya @#+_%$#, yeah ketemu ada 1320 siswa berkumpul, udah panas lagi. Di jam segini kakak kelas banyak yang usil banyak yang menghalang-halangi adik kelas masuk ke kelasnya, ada yang nyolek-nyolek, ada yang minta nomor handphone, terus ngeledekin adik kelas pokoknya banyak banget. Tapi kunci mengatasi itu semua adalah SENYUM, just smile! Don’t angry to them.
“Ini kenapa kayak gini berantakan banget?” ujar Rial, Rial ini adalah ketua kelas, jelas saja dia kaget pas tahu kelas berantakan abis kayak gini, keringat mengucur di dahinya.
“Eh, ini mah masih mending pas tadi gue dateng lebih parah lagi gue, Mikha sama Rosliya yang bersih–bersih” jelasku.
“Emang enggak dikunci?” tanya Rial .
“Dikunci, tapi, kuncinya hilang dan gemboknya juga”. sergah Viviana dia adalah seksi keamanan.
“Wah, gawat nih bisa–bisa kita dimarahin sama wali kelas!” ucap Rial.
“Ah.. itu mah gampang tinggal kita bilang saja yang sebenernya terjadi, mana mungkin kita di marahin, eh liat stop kontak kipas angin juga terlepas!” kataku seraya menunjuk stopkontak itu.
“Wah, ini kakak kelas bener–bener nyari ribut, deh, kayaknya, lapor yuk!” ajak Viviana.
“Yukk, yukk aku..” ucapan Carol terpotong oleh Rial.
“Ehh, itu ada wali kelas kita bilang aja!” seru Rial.
Setelah panjang lebar kami bercerita (kami ada Petra, Carol, Mikha, aku, dan Viviana) dan bla .. bla .. bla semau eh, salah semua uneg–uneg kami keluarkan. Tapi tanggapan dari guru kami hanyalah menjawab.
                “KASIHAN….”
                “Enak banget sih berkata kayak gitu, menyebalkan!” kataku dalam hati.
                “Pak tapi kan ..”. perkataan Rial terpotong oleh bel sekolah yang menandakan masuk
***

Ketika sampai dirumah aku langsung menceritakan ini semua ke akun facebook-ku lebih tepatnya dicatatan facebook-ku, aku langsung online dan ada status temanku sekelas yang isinya nyindir kakak kelas banget nih isinya:

Caroline Amanda
Rese! Pas, gue dateng kelas udah kayak kapal pecah pasti di obrak abrik sama kakak kelas, damn-_-
Rabu pukul 19.00 . 19 . Suka . 5 komentar
Anda, Viviana Alicya, dan 17 lainnya menyukai ini.

                Setelah selesai dan puas ber-Facebook  dan ber-Twitter ria aku langsung offline.
                “Kak, makan dulu tuh kak, abis makan suapin Chika mama mau pergi ke butik langganan mama”.
                “Mau beli baju buat acara apa, Ma?” tanyaku.
                “Kan, hari minggu kita mau pergi ke acara ultahnya temen mama.” jelas mama singkat.
                “Oh, I see. Aku ikut, Ma?” tanyaku.
                “Iya, emang kenapa?”
                “Nggak, Ma, aku mau jalan–jalan sama temen aku, aku di ajakin sama tante Lilicya (mamanya Mikha) buat nonton film ‘Love in Perth,” balasku.
                “Yaudah, kalau kayak gitu mama sama Chika dan papa aja yang pergi ke sana”.
                “Oke,” balasku.

Sesuai perintah mamaku sehabis makan aku disuruh langsung nyuapin Chika, adik kecilku yang baru berumur 5 tahun, lucu banget deh aku sering banget bermain sama dia, enjoy banget. Usai nyuapin Chika aku langsung masuk ke kamarku. Handphone-ku berdering, Langsung aku angkat, ternyata Rosliya 

“Eh, like status gue dong?”
“Udah kok, kamu berani aja deh nulis status kayak gitu nanti kalau sampe ada kakak kelas yang baca gimana?”
“Di Twitter kakak kelas ada yang nge-tweet katanya rasain tuh kelas 7.9 kelasnya gue pake buat main futsal. Rese, kan itu Kak Olly tau!”  ujar Rosliya mengalihkan pembicaraan.
“Hah? Kak bensin berani banget yah, eh, salah Kak Olly, haha. Kak Olly bukannya kemarin dia abis kena masalah yah gara-gara dia nggak masuk selama seminggu tanpa alasan, terus sekarang malah nyari masalah lagi, eh halaman twitternya kamu save pages aja sebagai bukti gitu.”
“Oke, beres udah, kok, eh iya lo bilang ke mama lo, nggak?” tanya Rosliya.
“Enggak, ngapain nanti aku dikatain pengaduan lagi.”

Panjang lebar aku telfon–telfonan sama dia, biarlah pulsa dia ini yang habis. Tapi adik kecilku yang mungil nan lucu tidur bersandar padaku, ih menggemaskan, aku juga ngantuk, aku memutuskan untuk menyelesaikan semua PR besok. Hwaaah aku menguap.
***

Eh , ada apa, tuh, rame banget di depan kelasku ternyata. Ah, benar dugaanku di dalam kelasku ada pengurus penting kelas, Bu Layla (guru BP), Kak Olly, Kak Adam dkk, dan wali kelasku. Ternyata ada Konverensi Meja Kotak hahaha BUT, this is not time for kidding, this is an important moment.

Finish…aku menghela nafas, akhirnya permasalahan ini usai ternyata semua barang–barang kelasku yang hilang di ambil dan ditaruh di kelas 9.8, semua barang–barang di kembalikan, dan para kakak kelas berjanji nggak akan mengulangi semua perbuatannya lagi.

Tiba-tiba ketika jam pelajaran pertama usai aku mendapati ponselku bordering menandakan sebuah sms masuk dan ya ampun! Ini terror.
Awas loh dek kakak akan membalas ini semua dasar adik kelas pengaduan.
What? Mengapaku yang di terror? Entahlah kepalaku pusing sekali-tuh-kan-gawat! 
HAAHAHA stop guys I don’t need your comment:p this is a really bad story , isn’t it?



 

Salsa's blog Template by Ipietoon Blogger Template | Gadget Review